you are precious.


kamu. kamu adalah orang yang merasa menjadi pelengkap di komunitas itu. kamu merasa tidak memiliki peranan penting di dalamnya. ada atau tidak adanya kamu, semua tetap terjadi seperti itu, karena sudah ada mereka. mereka bisa menghandle semuanya seolah mereka tidak membutuhkan kamu. kehadiran kamu optional. ada sukur, enggak juga nggak masalah. toh kontribusi kamu tidak begitu besar dalam komunitas itu.
kamu bertahan, dalam keadaan kamu "dikesampingkan". bukan maksud untuk ingin selalu EKSIS, tapi kamu bilang kamu pengen dihargai. pengen ada orang yang bilang bahwa mereka membutuhkan kamu. dan kamu yang bisa dia andalkan. kamu selalu berkhayal tentang orang yang menyapa kamu dan kalian bercerita.dan orang itu percaya sama kamu. orang itu menganggap kamu.
kamu berkali - kali mencoba untuk bisa diterima dengan baik disana. berkali-kali. tapi karena mereka terlanjur begitu ke kamu, kamupun jadi bingung sendiri mau bagaimana.mereka sepertinya tidak melukai kamu, tidak mengucilkan kamu, tetapi mereka juga tidak menganggap kamu.
ketika mereka semua mengambil keputusan apapun, kamu termasuk dalam kelompok yang dianggap "udah iyain ajalah apapun keputusannya."
komunitas itu bisa jadi komunitas pekerjaan.

lalu bagaimana jika itu adalah komunitas keluarga?

kamu selalu bilang bahwa kamu takut. kamu takut dianggap sebagai pelengkap. kamu bilang, di lingkungan pekerjaan, kamu sudah menjadi pelengkap dan terkesan tidak berguna, dan satu-satunya yang kamu andalkan untuk bisa menghargai kamu adalah komunitas keluarga. kamu menaruh harapan besar, mereka bisa mengandalkan kamu untuk sesuatu hal. mereka bisa menguatkan kamu ketika kamu merasa kamu tidak berguna.
ya. mereka memang melakukan itu. aku lihat, mereka memberi dorongan kuat sehingga kamu bisa taft.

tapi kamu bilang dorongan itu rasanya tidak cukup.kenapa?
tidak semua keluarga kamu mendorong kamu. tidak semua dari mereka menguatkan kamu.ada yang masih meremehkan keberadaan kamu. masih menganggap kamu sebagai pelengkap.

kamu bilang,
dorongan dari satu-dua orang untuk "melawan" banyak orang rasanya masih kurang. Tapi aku bilang, dorongan satu orang saja seharusnya udah lebih dari cukup kalau kita percaya bahwa kita ini berguna.

"Bukankah sekarang aku sudah tampak menyedihkan? semua orang menganggap aku pelengkap. tidak ada yang menginginkan aku ada di sana. bahkan orang yang aku inginkan untuk mengandalkan aku sekalipun. aku merasa tidak berguna"

aku selalu marah kalau kamu bilang begitu. karena secara tidakk langsung, dalam diri kamu, kamu sudah mengecamkan satu hal bahwa kamu tidak berguna.

aku ingiiiinnn sekali mengubah cara pikir kamu. aku ingin sekali bilang bahwa kamu itu berguna. se-nggak penting-nggak pentingnya kamu, kamu masih berguna. buat keluarga kecil kamu (at least, kalo keluarga besar kamu ada yang menganggap kamu "pelengkap"). buat Tuhan, untuk mengamalkan kasih ke semua orang, termasuk ke orang2 yaang menganggap kamu nggak penting.
dan untuk aku.
buat aku , kamu berguna. kamu itu sahabat terbaik yang bisa memberi semangat waktu aku down. yang selalu ada kapanpun bahkan ketika kamu terlalu sibuk dengan sesuatu yang kamu kerjakan, kamu masih menyempatkan diri untuk mendengarkan ceritaku.kamu mengajarkanku banyak hal. menghargai, sabar, disiplin, dan kejujuran.

seandainya, mereka yang meremehkan kamu itu bisa baca blog aku sekarang. aku pengen bilang sama mereka bahwa mereka salah banget udah meremehkan orang yang bisa diandalkan seperti kamu. mereka rugi.
karena seharusnya, dari orang yang sepertinya "biasa-biasa aja" kaya kamu, mereka bisa memetik banyak pelajaran.
setidaknya, seharusnya kamu lebih beruntung, karena kamu masih diberi sesuatu yang normal dan utuh oleh Tuhan. secara fisik, kamu masih punya semua lengkap tanpa kurang suatu apapun.
Kalau anak/ orang lain yang masih kurang beruntung dan memiliki kondisi fisik yang kurang dari kamu saja masih bisa bersyukur, kenapa kamu nggak?? kalau mereka yang cacat saja masih bisa memanfaatkan pemberian Tuhan untuk berprestasi, kenapa kamu malah minder?
harusnya kamu bisa juga seperti mereka.
maaf, aku tidak bermaksud banding-bandingin kamu. tapi aku mau kamu sadar. betapapun kamu di lingkunganmu, kamu itu berharga.
that's it.
penghargaan diri dari orang lain ke kamu itu diawali dari penghargaanmu ke diri kamu sendiri. kalau kamu saja merasa kamu nggak berguna, gimana orang lain mau menganggap kamu berguna?? mulailah mencintai dirimu sendiri dulu, sebelum menuntut orang lain melakukan hal yang sama untuk kamu.

Bukan maksud menggurui, ak cm mw mncoba utk membangkitkan smangat kamu.

jangan merasa ngga berguna lagi yaa. kalaupun masih ada orang yang menganggap kamu pelengkap, anggap saja, mereka sedang kehilangan kesempatan untuk belajar tentang hidup:)

God loves you..

0 Response to "you are precious."

Posting Komentar