malam itu.semua yang berusaha aku hapus selama ini , mendadak keinget lagi.
ada hal yang seharusnya aku tanyakan dari dulu, tapi baru aku sadari malam itu. aku pengeeeen banget nanya sama dia, apa yang pernah terjadi sebelum ini. yang aku nggak tau. dan mungkin dia tau, tapi nggak mau aku tau. jadi dia simpan semuanya untuk dirinya sendiri.aku cuma pengen menjelaskan.
tapi keberanian itu nggak juga muncul. memulai suatu percakapan dengan dia, bukan hal yang mudah buat aku. kami sudah lost contact dan bertemu kembali dalam kondisi yang berbeda. sangat.
perjumpaan beberapa jam itu rasanya seperti iklan, dalam perjalanan hidup yang panjang. Iklan, yang harusnya segera skip, karena "acara utama"nya harus segera mulai. bukan terus menerus memikirkan 'iklan'. life must go on. apapun yang terjadi, hidup nggak bisa menunggu.
setiap orang punya masa lalu. namun hidup mengenal PROSES, dalam WAKTU. dan seiring dengan waktu, pasti ada yang berubah. entah itu berbenah menjadi lebih baik, atau justru lebih buruk. namun entah mengapa, kondisinya berbeda sekarang, when we met again. jarak itu ada. bagaimanapun, sulit untuk me-reka ulang peristiwa-peristiwa itu.
sekarang kamu punya kehidupan sendiri. dengan sesuatu yang baru di dalamnya, yang wajib untuk kamu bahagiakan. dan aku tau, kamu sedang berjuang untuk itu..dan semua itu hanya akan menjadi masa lalu.i know it,
dan malam itu, dalam gelap kita abadi-diambil dari film Love- :))
dalam kegalauan tentang masa lalu itu(hehe, ngegalau mulu ye kerjaannye), untung aku punya sahabat kayak Bunga(bukan nama sebenarnya ;p )
aku belom pernah sejujur ini sebelumnya. semuanya cerita masa lalu itu tersimpan rapi sebagai sebuah rahasia. namun ketika menemukan sahabat dengan karakter seperti bunga, mendadak aku belajar untuk berbagi, sharing.
semua yang selama ini tidak pernah bisa dan berani aku share-kan..
kami pun berbagi satu sama lain, bercerita tentang masa lalu masing-masing, dan saling memberi semangat satu sama lain. masa lalu mungkin memang berpengaruh, buat pengalaman dan pijakan di masa kini. bukan sebagai batu sandungan yang menghambat perkembangan kita di masa kini. mungkin memang ada, masalah di masa lalu yang belom terpecahkan sampe sekarang, dan mengganjal. tapi bukan berarti harus melulu dipikirkan. kita harus make a move.
malam itu, dalam sebuah halaman yahoo messanger, we talk. so much. aku juga nggak tau kenapa aku bisa cerita segitu panjang kali lebar sama dengan luas. jari-jariku terus bermain di atas keyboard menyusun huruf-huruf dan membentuk kalimat- yang menggambarkan detail peristiwa yang pernah ada. pada akhirnya LEGA. seperti habis mengeluarkan p*p :)) THANKS,BUNG! :P
sekarang aku harus memulai lagi "acara utama" dl perjalanan hidupku. nggak bisa terus menerus memikirkan iklan, yang hanya lewat sebentar. duniaku membutuhkan aku, begitu juga duniamu membutuhkan kamu. wish us luck in our own way. dan Tuhan, akan mengatur semuanya, in His own way :)
dan biarlah, semua yang aku share-kan sama bunga dalam satu lembar panjang percakapan yahoo messanger itu, hanya menjadi nostalgia masa lalu kami masing-masing. yang memberi warna dalam perjalanan hidup yang pernah kami masing-masing lalui. kami tidak akan menghapusnya, karena bagaimanapun, itu adalah bagian hidup kami. tapi akan menjadi cerita unik, dengan warna yang unik seperti goresan warna pastel, dalam kehidupan masa lalu kami masing-masing. maksih ya bung, udah mau dengarin semuanya. tentang dia. tentang si-eight year- itu. hahaha.
ayo kita teriak sama-sama "it's always been you, my pastel in the past. :) "
SMANGAAT!!
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "pastel in the past :)"
Posting Komentar